Competition, Info for Motion

Menjajah Selera Fashion Belanda

Kalau sudah berbicara soal fashion, siapa tidak tertarik? Dunia busana termasuk komoditi utama dengan konsumen yang besar di seluruh dunia. Sandang tidak hanya sekedar menjadi pemenuhan kebutuhan sehari-hari, tetapi juga menjadi mode, tren, bahkan lifestyle. Dunia fashion ini bergerak dinamis, selalu ada ide baru yang kreatif dinantikan masyarakat dunia.

Mengikuti perkembangan fashion yang pesat, Eropa turut menjejaki tren fashion dengan cermat. Belanda salah satunya. Soal kreativitas fashion, negara ini tidak mau ketinggalan. Konon Belanda mencetak fashion desainer yang berjumlah 1300 orang! Salah satu brand desain yang ternama adalah Viktor & Rolf. Dengan mengusung pesan “We believe in ambivalence in glamour, in hope and in beauty” Viktor & Rolf menjadi ikon fashion internasional. Desainer di belakang layarnya adalah Viktor Horsting&Rolf Snoeren. Kedua desainer ini menggebrak dunia fashion dengan menelurkan berbagai karya inovatif. Rancangan mereka dikenal dengan daya tarik humor, kreatif, serta cerdas. Penghargaan pada kompetisi internasional pun mereka sabet, salah satunya pada  UK Elle Style Awards, H&M Style Visionary Award, London, UK. Rancangan mereka banyak dipakai oleh artis-artis Hollywood.

Gaun Rancangan Viktor & Rolf

Rancangan Viktor & Rolf dipakai oleh Natalie Portman pada Red Carpet Golden Globes 2011

Tidak mau ketinggalan, Iris van Herpen, desainer muda kenamaan ini terkenal akan karyanya yang kreatif dalam memadukan desain kerajinan tradisional serta material dan bahan inovatif yang tidak biasa. Salah satunya adalah desainnya ini:

Busana ini adalah terusan mini dengan model berlipit dan draperi. Yang membuatnya dinilai kreatif adalah pada pakaian ini ditambahkan outwear plastik yang transparan sehingga menyerupai percikan air.

Atau rancangannya yang berikut ini.

Rancangannya ini adalah rok ruffle yang berukuran sangat lebar, sehingga terbentuk kesan kalau model ini berjalan sambil dikelilingi asap.

Selain itu, negara ini melahirkan eco label trendi pertama dunia yaitu KyuichiSelain mementingkan nilai kreativitas, warga Belanda juga mengusung kepeduliaan pada lingkungan. Mereka menyadari bahwa dalam proses produksi pakaian memakan banyak energi  dan dapat mencemari lingkungan. Oleh karena itu, produsen fashion Belanda mengkampanyekan Green Fashion, yaitu ide fashion yang peduli pada lingkungan. Tema ini kemudian populer di ajang fashion show, pameran, seminar, dan perkuliahan. Salah satu ajang Green Fashion yang sukses adalah The Green Fashion Competition yang diselenggarakan oleh Amsterdam Fashion Week dan the Dutch ministry of Economic Affairs, Agriculture&Innovation. Ratusan desainer berbakat di seluruh dunia mengikuti event ini. Fashion yang dikatakan berkategori “green” jika memenuhi criteria: vegan, bermaterial organik,recyclevintage dan berbasis fair trade.

Ada satu lagi hal menarik dari fashion di Belanda ini. Selain go green, ternyata warga Belanda juga. Ada sebuah majalah fashion yang khusus membahas mode berpakaian muslimah: MSLM Magazine. Munculnya majalah ini didasari berkembangnya selera wanita muda di Belanda dalam berpakaian. Disebutkan bahwa ide dari majalah ini adalah bagaimana wanita dapat terlihat fashionable juga sekaligus tertutup. Pihak MSLM berkata justru ide tersebut didapatkan dari mengamati wanita yang dengan bangga mengakui identitasnya sebagai muslimah melalui fashion

Dari sederet karya-karya tersebut, tidak salah memang kalau Negara Tulip ini dicap sebagai Negara yang di mana orang-orang berpikiran inovatif dalam desain. Els van der Plas dari institut desain dan mode Premsela pernah berkomentar bahwa “Belanda adalah negara dimana orang memberi atensi atas proses produksi. Di Belanda, orang sangat memperhatikan craftsmanship (ketrampilan tangan, red.) dan hal itu dibawa terus hingga proses produksi. Itulah alasan dunia luar memperhatikan para desainer Belanda.” Semoga kita turut terinspirasi dari semangat kreatif mereka.

 Referensi:

  1. http://www.hidupgaya.com/index.php?action=content&id=2009082121190695
  2. http://www.yatzer.com/Capriole-by-Iris-Van-Herpen
  3. http://www.irisvanherpen.com/irisvanherpen.html
  4. http://www.thegreenfashioncompetition.com/about
  5. http://www.rnw.nl/bahasa-indonesia/article/produk-desainer-belanda-berjaya-di-milan
  6. http://www.ecofashionworld.com/Organizations/Green-Is-the-New-Black.html
  7. http://www.hijabstyle.co.uk/2008/08/mslm-magazine.html